UNDAS.ID, Samarinda – Megabintang sepak bola, Cristiano Ronaldo, dijadwalkan akan tiba di Indonesia pada Selasa (18/2). Pemain andalan Al Nassr ini akan menghadiri sebuah acara amal yang diselenggarakan di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Sekretaris Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI NTT, Abdul Muis, mengonfirmasi kedatangan mantan bintang Manchester United itu. Ronaldo datang atas undangan Yayasan Graha Kasih yang dipimpin oleh Dr. Susy Maria Kapitana.
“Sesuai dengan jadwal, Ronaldo akan tiba di Bandara El Tari Kupang pada Selasa, 18 Februari,” ujar Abdul Muis, dikutip dari Antara.
Ia juga menambahkan bahwa PSSI NTT telah diberikan kesempatan oleh Yayasan Graha Kasih untuk mengadakan pertemuan dengan Ronaldo. Pertemuan tersebut kemungkinan besar juga akan melibatkan Pemerintah Provinsi NTT.
Kedatangan ini bukan yang pertama bagi Cristiano Ronaldo ke Indonesia. Pada tahun 2005, ia pernah mengunjungi Aceh untuk bertemu Martunis, bocah yang selamat dari tsunami. Lalu, pada 2013, Ronaldo juga sempat mengunjungi Bali dan ikut serta dalam kegiatan penanaman hutan mangrove bersama Presiden Indonesia saat itu, Susilo Bambang Yudhoyono. (Red)