Maret28 , 2025

    Honda DBL 2024-2025 di Kaltim Meriah, Astra Motor Kampanyekan Keselamatan Berkendara untuk Pelajar

    Related

    Pemprov Kaltim Hapus Pungutan Wisuda, Ini Alasannya!

    UNDAS.ID, Samarinda – Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim)...

    Indahnya Ramadan: GM FKPPI Kaltim Tebar Berkah di Jalan S Parman Samarinda

    UNDAS.ID, Samarinda – Pengurus Daerah XVIII Generasi Muda Forum...

    Ramadhan Bikers Honda Semarakkan Samarinda dengan Aksi Sosial Sahur on The Road

    UNDAS.ID, Samarinda - Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan...

    NgabubuRIDE #BersamaHonda: Aksi Sosial Ramadan yang Hangat Meski Diguyur Hujan

    UNDAS.ID, Samarinda – Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian di...

    Share

    UNDAS.ID, Samarinda – Ajang Honda Developmental Basketball League (DBL) 2024-2025 East Kalimantan yang resmi digelar sejak Kamis (13/02) lalu, sukses menarik antusiasme tinggi dari kalangan pelajar di Bumi Etam. GOR Segiri Samarinda, yang menjadi venue utama, dipadati penonton setiap harinya, menciptakan atmosfer penuh semangat untuk mendukung tim-tim favorit mereka.

    Di tengah kemeriahan Honda DBL 2024-2025 di Kaltim, Astra Motor Kaltim 2 turut hadir dengan kampanye keselamatan berkendara bertajuk #Cari_Aman. Fajrin Nur Huda, Safety Riding Instructor Astra Motor Kaltim 2, mengingatkan pentingnya edukasi teknik berkendara bagi pelajar yang aktif menggunakan sepeda motor sebagai alat transportasi harian.

    Keselamatan Berkendara, Prioritas Utama bagi Pelajar

    “Banyak pelajar yang belum sepenuhnya memahami pentingnya keselamatan saat berkendara. Mereka cenderung abai terhadap aturan dan kurang membekali diri dengan edukasi berkendara yang benar. Oleh karena itu, kami ingin memastikan mereka mendapatkan pemahaman yang lebih baik agar tetap aman di jalan raya,” ujar Fajrin.

    Ia juga menekankan bahwa sebelum mengendarai sepeda motor, pelajar wajib memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) serta mengenakan perlengkapan keselamatan yang sesuai standar.

    Tips #Cari_Aman bagi Pelajar Pengendara Sepeda Motor

    Untuk meningkatkan kesadaran keselamatan berkendara di kalangan pelajar, Astra Motor Kaltim 2 membagikan tiga tips utama dalam kampanye #Cari_Aman:

    1. Wajib Memiliki SIM
    Setiap pelajar yang ingin berkendara harus memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM). Proses mendapatkan SIM mencakup ujian teori dan praktik yang bertujuan untuk memastikan bahwa pengendara memahami aturan lalu lintas serta teknik dasar berkendara dengan aman.

    2. Gunakan Perlengkapan Keselamatan Standar
    Keselamatan di jalan tidak bisa diabaikan. Setiap pengendara, termasuk pelajar, wajib menggunakan perlengkapan keselamatan standar seperti helm berstandar SNI, jaket, celana panjang, sepatu, dan sarung tangan. Perlengkapan ini berfungsi untuk meminimalisir risiko cedera dalam situasi tak terduga di jalan raya.

    3. Ikut Edukasi Safety Riding
    Mengikuti pelatihan dan edukasi safety riding dapat meningkatkan keterampilan berkendara. Dalam kegiatan ini, peserta akan belajar teknik berkendara yang benar, mulai dari mengendalikan motor hingga mengantisipasi bahaya di jalan. Astra Motor secara rutin mengadakan pelatihan ini untuk memberikan pemahaman lebih mendalam kepada para pelajar.

    Kampanye #Cari_Aman ini diharapkan dapat menanamkan budaya berkendara yang lebih aman di kalangan pelajar, sehingga mereka tidak hanya mahir dalam mengendarai sepeda motor, tetapi juga memiliki kesadaran tinggi terhadap keselamatan di jalan raya. (red)

    Facebook Comments Box
    spot_img